Pages

Diary Work From Home Day 2 : Let's Start the Online Meeting Using Zoom!

Rabu, 18 Maret 2020

Halo gaes, please stay at home ya buat social distancing. Buat teman-teman yang masih harus bekerja di luar rumah, dan terutama para tenaga kesehatan, tetap semangat, stay safe and healthy. Semoga epidemi ini segera berakhir, aamiin.

Jadi di hari kedua Work From Home ini aku bangun kesiangan, sampai udah dicari di whatsapp group. Bonus omelan dari atasan pastinya, hehehe. Setelah kami semua sudah aktif di grup, masing-masing melaporkan rencana kegiatan yang mau dikerjaan hari ini. Aku memutuskan melanjutkan pekerjaan yang kemarin karena jumlahnya belum memenuhi batas minimum.

Menjelang sore, kami mencoba berkoordinasi dengan menggunakan aplikasi Zoom. It works! Jadi kami rapat bersama dengan pimpinan eselon II, kemudian lanjut dengan rapat internal di subbag. Seperti kemarin, menjelang 16.30 WIB, kami harus melaporkan progress kerjaan masing-masing.
Zoom meeting
Ada yang bego hari ini. Aku pesan go-food sekalian dua porsi dengan maksud sekalian untuk makan sore karena tidak berencana makan malam, ternyata salah memilih menu. Aku pilih nasi pecel untuk sore, tetapi ternyata sambal kacangnya sudah agak basi. Alhamdulillah sambalnya diplastik terpisah, jadi aku masih bisa makan lauk sayuran dan gorengan, hahahaha. Harusnya tadi aku simpan di kulkas dulu sambalnya ya biar ga basi kalau dikonsumsi sore hari.

Angka positif COVID-19 pada Selasa (17/3) kemarin adalah 172 kasus. Angka positif COVID-19 yang diumumkan pada Rabu (18/3/2020) ini menjadi 227 kasus. Berarti ada lonjakan 55 kasus positif COVID-19 dalam sehari. Lebih banyak dari sebelumnya :((

Oke segitu aja sih catatan hari kedua ini. Oh iya untuk teman-teman yang menggunakan jasa ojek online untuk membeli makan sehari-hari pada situasi seperti ini, kalau bisa kasih tips lebih ya untuk Bapak/Ibu Driver-nya, syukur kalau berkenan melebihkan pesanan untuk berbagi dengan mereka. Semoga segera terhenti ya wabah Covid-19 ini, aamiin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentator tolong tinggalin nama ya..! Makasih :)

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS