Hari ini hari ke-22 Ramadhan 1441 H. Aku mengikuti sharing online dengan tema ASN sebagai PR Officer bagi Istitusinya di Media Sosial. Narasumbernya Ibu Dyah R. Sugiyanto dari LIPI.
Berikut sedikit materi yang diberikan Bu Dyah yaitu do's & don'ts dalam bermedia sosial, khususnya bagi para ASN yang secara tidak langsung merepresentasikan institusi tempatnya bekerja.
Do's dalam bermedia sosial:
- Membagikan konten yang positif
- Memberikan opini yang berimbang
- Membagikan informasi dari sumber konten yang dapat dipertanggungjawabkan
- Saring informasi sebelum sharing
Don'ts dalam bermedia sosial:
- Jangan menyebarkan informasi hoax
- Jangan menyebarkan informasi yang mengandung SARA
- Jangan curhat tentang kondisi kantor
- Jangan mengunggah konten pada jam kerja
Untuk lebih lengkapnya, kalian bisa menonton langsung rekamannya di link berikut.
Angka
positif COVID-19 pada Kamis (14/5) kemarin adalah 16.006 kasus. Angka
positif COVID-19 yang diumumkan pada Jumat (15/5/2020) ini menjadi 16.496
kasus. Berarti ada lonjakan 490 kasus positif COVID-19 dalam sehari.
Bulan Ramadhan yang penuh berkah segera pergi, mari kita manfaatkan sisa waktu ini dengan sebaik-baiknya. Semoga hidup kita barokah dan bermanfaat bagi sesama. Stay healthy, stay safe and don't be sad karena engga bisa mudik. Alhamdulillah sekarang teknologi sudah semakin canggih, kita tetap dapat bersua dengan orang-orang tercinta melalui video call. Mari bersama melawan Covid 19 agar segera pergi dari bumi ini, aamiin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentator tolong tinggalin nama ya..! Makasih :)