Pages

Diary Work From Home Day 20 : Ambil Berkas Berasa Uji Nyali (/.\)

Rabu, 15 April 2020

Selamat pertengahan bulan gaes! Gimana, gaji masih aman kan? Alhamdulillah ya...

Hari ini, tepat seperti dua pekan lalu, aku mendapat tugas untuk ke kantor lagi. Kali ini karena aku ga bareng atasan, jadi aku ngajak mbak Yuyun tetangga kos yang jadi partner jalan kaki. Jadilah pagi ini rute jalan pagi kami ke kantor, lengkap dengan protokol cek suhu tubuh dan penyemprotan disinfektan.

Tercyduk wkwkwk
Setelah itu, kami ke tempat pool security dulu untuk minta kunci ruangan yang kami tuju. Ternyata aku ga bisa menemukan berkas yang aku cari, akhirnya setelah melapor ke atasan dan menunggu koordinasi, aku mencari di ruangan lain dengan seizin pemilik ruangan itu. Memang masih di situ berkasnya. Aku segera foto dengan aplikasi Cam Scanner biar bisa langsung jadi format pdf dan mengirimnya ke rekanku yang membutuhkan data itu. 
Thank you mbak Yuyun, udah ditemenin uji nyali hihihi
Kantor benar-benar sepi. Rasanya seperti uji nyali memasuki kantor yang minim penerangan dan listrik di beberapa bagian sengaja dipadamkan agar tak terjadi korsleting. Untuk memasuki ruangan pun aku dibantu penerangan dari hand phone mbak Yuyun. Maklum kami harus mencoba satu per satu anak kunci sampai menemukan yang cocok di hati #eh. Beberapa orang yang datang ke kantor dengan pakaian rapi, tidak seperti kami yang masih mengenakan setelan kaos dan celana training, yang tentu saja belum mandi, hihihihi.

Angka positif COVID-19 pada Selasa (14/4) kemarin adalah 4.839 kasus. Angka positif COVID-19 yang diumumkan pada Rabu (15/4/2020) ini menjadi 5.136 kasus. Berarti ada lonjakan 297 kasus positif COVID-19 dalam sehari. 

Sepertinya angkanya akan terus naik. Semoga keadaan ini segera membaik. Ayo kita patuhi PSBB dan jaga diri baik-baik! Semangat! We can do this

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentator tolong tinggalin nama ya..! Makasih :)

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS